Tak Terbendung! FC Kota Jambi Lumat Muaro Jambi, Amankan Tiket Final Lawan Merangin
Gubernur Cup - Stadion Tri Lomba Juang menjadi saksi kehebatan tim FC Kota Jambi dalam laga semifinal Gubernur Cup Jambi 2026 pada Jum'at, (23/1/2026). Tampil dengan kepercayaan diri tinggi, tim asuhan pelatih kepala, Saktiawan Sinaga ini berhasil melumat perlawanan sengit Muaro Jambi dengan skor meyakinkan 2-0.
Kemenangan ini memastikan langkah "Laskar Tanah Pilih Pusako Batuah" menuju partai puncak yang akan berlangsung di Stadion Swarna Bumi, Pijoan untuk memperebutkan trofi bergengsi Gubernur Cup.
Sejak peluit babak pertama dibunyikan, FC Kota Jambi langsung mengambil inisiatif serangan. Aliran bola pendek dari kaki ke kaki membuat lini tengah Muaro Jambi kesulitan mengembangkan permainan.
Kebuntuan pecah di babak kedua melalui skema serangan balik cepat. Gelandang Husni Mubarak berhasil melesatkan si kulit bundar memanfatkan tendangan keras Sandi. B erselang beberapa menit, Amabel Rahmansyah mengunci kemenangan FC Kota Jambi menjadi 2 -0 melaluia tendangan bebas nya dari luar area 16 . Penjaga gawang Muaro Jambi, Bayu Purnomo Aji gagal menangkap bola.
Supporter FC Kota Jambi yang memadati tribun sontak bergemuruh saat wasit meniup peluit panjang. Kemenangan ini bukan sekadar soal skor, melainkan bukti kematangan taktik dan fisik para pemain dalam menghadapi tekanan di laga krusial.
"Kami bermain sebagai satu kesatuan hari ini. Terima kasih atas dukungan luar biasa masyarakat Kota Jambi. Fokus kami sekarang adalah memulihkan fisik dan bersiap tampil habis-habisan di laga final," ujar Denny, kapten tim usai pertandingan.
Dengan hasil ini, FC Kota Jambi akan berhadapan dengan kesebelasan Merangin yang sudah lebih dahulu merebut tiket final.
Sementara itu untuk laga perebutan juara 3 dan 4 Gubernur Cup akan saling berhadapan yakni Tanjung Jabung Barat versus Muaro Jambi pada Sabtu ini, (24/1/2026) di Stadion Tri Lomba Juang, KONI, Kota Jambi.(red)
