Kembali Petik Kemenangan, Merangin Berpeluang Besar Lolos ke Semifinal Gubernur Cup 2025
Gubernur Cup - Kesebelasan Merangin berpeluang juara group A dan lolos ke semifinal Gubernur Cup 2025 usai memetik kemenangan untuk kedua kalinya. Pada pertandingan (Match) ke-8 yang berlangsung Jum'at, (10/1/2025), Merangin menang atas Batang Hari dengan skor tipis 1 - 0. Gol Merangin baru tercipta pada menit ke-72 oleh Muhammad Fahri.
Batang Hari dibawah asuhan Medianto sebagai pelatih kepala (Head Coach) memberikan perlawanan yang merepotkan Merangin. Jual beli serangan terjadi sepanjang 2 x 45 pertandingan. Namun keberuntungan berpihak kepada Merangin dan mengakhiri laga dengan kemenangan 1-0.
Cukup bermain imbang pada pertandingan terakhir mereka melawan Muaro Jambi, Merangin dipastikan melenggang ke semifinal Gubernur Cup Jambi 2025 sebagai juara group A. Saat ini skuad Merangin sudah mengantongi 6 poin dari 2 kali bermain, disusul Batang Hari dan Muaro Jambi dengan 3 poin dari 1 kali menang dan 1 kali kalah.
Sementara itu pada pertandingan lainnya di group A, Tanjung Jabung Timur kembali menelan kekalahan. Kali ini, Tanjab Timur kalah atas Muaro Jambi dengan skor 1-2.
Untuk laga ketiga group A atau pertandingan terakhir, Tanjab Timur akan berhadapan dengan Batang Hari. Sementara Merangin akan bertarung bersama Muaro Jambi pada Minggu, (12/1/2025) mendatang.
Gubernur Cup Jambi 2025 dilanjutkan dengan pertandingan ke 9 dan 10 pada Sabtu, (11/1/2025). Akan saling bertemu yakni Kesebelasan Tebo versus Kerinci pada pukul 14.00 WIB, dan Kota Jambi versus Bungo.(spo)